Definisi Kajian Teknologi dan Vokasi

KAJIAN TEKNOLOGI DAN VOKASI

  • Definisi Kajian
Kajian berasal dari kata kaji yang artinya penyelidikan (tentang sesuatu), sedangkan arti dari kajian adalah hasil mengkaji. Mengkaji artinya memeriksa, menyelidiki, memikirkan, menguji, menelaah, mengkaji baik buruk suatu perkara. Jadi, dapat disimpulkan bahwa kajian adalah suatu proses yang dilakukan dengan cara mempelajari, memeriksa, menyelidiki, memikirkan, menelaah, menguji, dengan pertimbangan yang matang dan kritik mengenai sesuatu hal.
  • Definisi Teknologi
Secara garis besar teknologi dapat diartikan sebogai suatu metode ilmiah untuk mencapai tujuan praktis. Menurut Djoyohadikusumo, teknologi adalah suatu bidang yang berkaitan dengan ilmu sains dan ilmu kerekayasaan atau ilmu engineering. jadi, dapat disimpulkan bahwa Teknologi adalah sebuah metode praktis yang digunakan untuk menciptakan sesuatu yang berguna dan diperlukan bagi kelangsungan dan kenyamanan hidup manusia
  • Definisi Vokasi
Vokasi atau sering juga disebut dengan kejuruan, dapat diartikan sebagai sesuatu hal yang bersangkutan dengan keterampilan atau keahlian.Jadi, dapat disimpulkan bahwa vokasi adalah suatu sistem atau program yang berkenaan dengan keterampilan atau keahlian seseorang secara khusus atau sesuai, terlatih, dan berkualitas.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Garis dan Arsiran dalam Gambar Teknik

Contoh Naskah Khutbah Idul Fitri